Tentang motor, pengalaman, dan tentang hidup..

Facebook
RSS

Penjualan V-ixion Masih Lebih Unggul dari CB150 R

-
Agung Pamenang


Pada Januari 2013 lalu, PT Astra Honda Motor (AHM) telah menjual 12.436 unit Honda CB150R. Itu masih lebih kecil dari target awal penjualan yaitu hingga 15 ribu unit tiap bulannya.

Motor berteralis ini diciptakan untuk bersaing di pasar midsport 150 cc. Honda membekalinya dengan desain "speedy shape" berkarakter tajam, ramping dari depan hingga belakang yang terkesan agresif (Tantang nyalimu! :D ). Mesinnya mengusung mesin 150 cc DOHC 4 langkah 4 katup dan sistem bahan bakar PGM-FI.

Honda CB150R dipasarkan dengan harga Rp 22,35 on the road Jakarta. Empat varian warna disajikan mulai dari Speedy White, Lightning White, Astro Black dan Furious Red. (pilih mana bro? :D )
Pas bulan Februari 2013, persaingan dua motor sport 150cc ini makin seru. Jika bulan Januari kemaren, Yamaha V-Ixion series mengungguli Honda CB150R, di bulan Februari kemaren, komposisinya tidak jauh berbeda.

Data penjualan wholesale dari Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) mencatat distribusi penjualan V-Ixion series tetap lebih tinggi ketimbang CB150R.


Totalnya ada 36.702 unit V-Ixion yang didistribusikan dari pabrik ke dealer. Angka ini meningkat 5000an dari bulan Januari yang hanya 31.697 unit.

Pada bulan Februari kemarin, jumlah New V-Ixion makin banyak, totalnya mencapai 27 ribu unit. Sedang V-Ixion lama makin sedikit penjualannya, bulan lalu hanya terjual 8.944 unit aja.

Bagaimana dengan Honda CB150R? Jumlahnya emang jauh lebih sedikit dari pada New V-Ixion Lightning. Total distribusi hanya 12.285 unit, nggak jauh beda dari bulan sebelumnya. Salah satu kendala ternyata ada pada porsi produksi oleh PT Astra Honda Motor (AHM).

Yah, harapannya sih semoga bisa tercapai penjualan 15 ribu unit sesuai dengan target awal. AHM memang harus meningkatkan porsi produksinya, terlebih lagi inden CB150R saat ini menumpuk hingga 5.000 unit.


Leave a Reply